Salah satu sudut di Kumpeni Ice Cream & Coffee. |
Jika Anda sedang berada di Jogja, sempatkan diri untuk ngopi di Kumpeni Coffee & Ice Cream. Lokasinya cukup strategis karena Kumpeni Coffee & Ice Cream terletak di selatan RS PKU Muhammadiyah, tepatnya di Jalan Nyai Ahmad Dahlan nomor 32. Meskipun Kumpeni Coffee & Ice Cream terletak di tepi jalan, suasananya tidak terlalu bising oleh lalu lalang kendaraan yang melewatinya.
Sesuai namanya, Kumpeni Coffee & Ice Cream menempati sebuah rumah bergaya klasik yang konon sudah berdiri sejak tahun 1932. Tak hanya menyediakan kopi, Kumpeni Coffee & Ice Cream juga menyediakan berbagai varian es krim dan makanan pendamping seperti bitterballen, pancake dan ice cream.
Selengkapnya sila klik,
Tidak ada komentar:
Posting Komentar